Mari bersyukur


Beberapa hari yg lalu mendapatkan kiriman Video dari salah satu teman Generasi Pengendara Vespa Tebo melalui WA, video berdurasi 2 menit 33 detik itu begitu menggugah hati saya, Di dalam Video yg di ilustrasikan berupa Kendaraan, saya langsung teringat si dixi alias sedan merah Toyota Corolla DX Tahun 1982 milik saya, seakan-akan di dalam Video tersebut saya sedang mengendarai Dixi dan bergumam dalam hati "beruntungnya punya mobil itu, aku yakin kursinya empuk dan tidak mogok seperti punyaku"



Begitulah sekiranya diri lupa untuk mensyukuri Nikmat Allah yg tiada hentinya diberikan kepada setiap HambaNYA, teringat pula kepada kendaraan roda dua saya yg jauh lebih tua dari si dixi, si Vespa Super. Sosok besi tua yg tak kenal lelah, dengan body montok, kulit mulus, suara khas treng teng teng yang suka jadi pusat perhatian orang, terima kasih sudah begitu setia menemani saya, baik keseharian maupun untuk mengantarkan Tiket Pesawat pesanan Konsumen. I Love U "My Scooter Love".

Mari sejenak kita menundukkan kepala, ibarat sedang mengheningkan cipta, ooh perhatian semuanya, harap tegakkan kembali kepalanya, jika nunduk akan dikhawatirkan gak jadi membaca tulisan ini sampai habis, haha, nanti saja jika mau nunduk ya, yang jelas tolong diresapi akan hal2 yg terlalu banyak lupa kita syukuri, Bahagia tentunya akan menghampiri kita jika kita Bersyukur, kata anak2 sekarang itu "Jangan Lupa Bahagia" awali dong "Jangan lupa Bersyukur" sehingga bukan cuma caption untuk sebuah foto yg seakan bahagia banget, namun itu semua adalah semu, tanpa syukur sulit kiranya Bahagia menghampiri kita, boleh jadi ada namun berasa kurang, bisa jadi kita simpulkan "orang yg bersukur udah tentu bahagia, orang yg bahagia blm tentu bersyukur" gimana, sepakat? Ya sudah jika belum sepakat tak apalah, namanya juga hidup, ada yg pro dan ada yg kontra, satu hal untuk mengakhiri tulisan ini saya kembali mengajak kita semua agar selalu mensyukuri akan Nikmat Allah yang tak terhingga dalam hidup ini, seperti udara pagi ini yang telah kita hirup dengan bebas tanpa royalti.

Boleh jadi putar musiknya pagi ini lagu group band d'masiv dalam yg berjudul "Jangan Menyerah" bagian lirik yg berisi tentang Syukur "Syukuri apa yg ada, hidup adalah Anugerah, tetap jalani hidup ini melakukan yg terbaik, Tuhan pastikan menunjukkan Kebesaran dan KuasaNya, Bagi HambaNya yg Sabar dan Tak kenal putus Asa" Nah ini juga poin penting nya, Syukur akan mengajarkan kita untuk  Sabar dan tidak putus asa (Optimis selalu)

Saya suka memplesetkan lagu lirik itu menjadi "Syukuri Vespa yang Ada, Corolla adalah Anugerah, bagi HambaNya yg Keren dan selalu berusaha. Haha
Sekian dan Terima kasih, Piss

 Nih videonya , silakan di tonton :




Post a Comment

0 Comments